Repelita, Maros - Enam mahasiswa Universitas Hasanuddin (Unhas) dilaporkan hanyut di Sungai Biseang La'boro (Bislab), Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, pada Kamis, 23 Januari 2025, sore tadi.
Kapolres Maros, AKBP Douglas Mahendrajaya, mengungkapkan bahwa Tim SAR bersama Tim Rescue Samapta Polres Maros segera dikerahkan ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian korban.
“Kami menerima laporan sore tadi tentang tiga orang hanyut. Kami langsung berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk Kodim, BPBD, dan Camat setempat, untuk melakukan pencarian,” kata Douglas, Kamis malam.
Menurut Douglas, total terdapat enam mahasiswa yang melakukan survei lokasi camping. Saat mereka kembali dari lokasi survei dan menyeberangi sungai, tiba-tiba arus air menjadi deras sehingga menyeret mereka.
"Dari enam orang tersebut, tiga berhasil selamat, sementara tiga lainnya masih dalam proses pencarian," tambahnya.
Pencarian korban dilakukan dengan membagi tim ke beberapa titik lokasi. Namun, proses pencarian cukup sulit karena arus sungai yang kuat dan kondisi gelap.
Hingga malam ini, satu korban berjenis kelamin perempuan ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, sementara identitasnya belum diketahui.
Sebagai informasi, keenam mahasiswa ini sedang melakukan survei lokasi untuk kegiatan camping yang rencananya digelar bulan depan. (*)
Editor: 91224 R-ID Elok