Repelita Jakarta - Pernyataan menarik disampaikan Ferdinand Hutahaean terkait pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.
Menurut Ferdinand, langkah Prabowo menemui Megawati mencerminkan pengakuan terhadap posisi penting Megawati dalam peta politik nasional maupun internasional.
"Ibu Megawati adalah salah satu tokoh yang dianggap penting oleh Pak Prabowo. Maka dari itu, beliau memilih untuk menemui langsung," ujar Ferdinand melalui akun X miliknya @ferdinand_mpu.
Ia menilai, pendapat Megawati masih memiliki bobot dan layak didengar oleh siapa pun, termasuk Prabowo.
"Ibu Mega juga adalah salah satu yang dianggap Pak Prabowo patut untuk didengar," tambahnya.
Lebih lanjut, Ferdinand menegaskan bahwa pengaruh Megawati tidak hanya terbatas di dalam negeri.
"Kenapa? Karena Ibu Mega adalah politisi paling kuat di negara ini saat ini. Bahkan, beliau termasuk salah satu politisi perempuan terkuat di dunia. Tidak mungkin Prabowo tidak memahami hal itu," jelasnya.
Sebelumnya, Prabowo dan Megawati diketahui melakukan pertemuan secara tertutup di kediaman Megawati di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin malam 7 April 2025.
"Pertemuan sudah terjadi secara tertutup," ungkap salah satu kader PDIP.
Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, juga sempat mengunggah momen kebersamaan Megawati dan Prabowo melalui akun Instagram pribadinya.
"7-4-2025 Alhamdulillah merajut Kebersamaan Untuk Indonesia Kita," tulis Dasco.
Dalam pertemuan itu, Prabowo terlihat mengenakan pakaian krem khasnya dengan celana hitam, sementara Megawati mengenakan baju bermotif bunga.
Pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani dan Sufmi Dasco Ahmad.
Sebelum bertemu Megawati, Prabowo sempat menghadiri acara Sarasehan Ekonomi di Menara Mandiri, Jakarta.
Namun saat ditanya wartawan terkait pertemuan tersebut, Prabowo memilih tidak menjawab. Ia hanya melambaikan tangan dan mengucapkan maaf lahir batin kepada awak media.
Netizen memberikan beragam komentar atas pertemuan tersebut.
"Akhirnya bertemu juga, semoga demi kebaikan bangsa," tulis akun @pancasetia.
"Yang penting jangan cuma akrab di foto, rakyat butuh bukti nyata," kata pengguna lain @nusanusa87.(*)
Editor: 91224 R-ID Elok