Jakarta, 10 Desember 2024 - Menteri Agama (Menag) RI, Prof. Nasaruddin Umar, mengumumkan bahwa dirinya bersama Presiden Prabowo Subianto akan meresmikan Terowongan Silaturahmi, penghubung antara Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral, pada Kamis, 12 Desember 2024.
"Besok hari Kamis sesudah shalat Ashar, Bapak Presiden Prabowo akan meresmikan tunnel Istiqlal-Katedral," ujar Menag dalam keterangannya di Jakarta.
Nasaruddin menjelaskan bahwa keberadaan terowongan ini akan memudahkan akses masyarakat yang ingin melakukan wisata religi di kawasan Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral. Selain itu, terowongan ini memiliki nilai sejarah yang panjang, menghubungkan dua tempat ibadah besar yang menjadi simbol toleransi di Indonesia.
"Rencananya, terowongan ini bukan hanya berfungsi sebagai akses lalu lintas antara dua rumah ibadah, tapi juga mungkin suatu waktu dapat menjadi arena untuk pameran galeri terbatas," katanya.
Ia menambahkan, terowongan ini juga dapat dimanfaatkan untuk kegiatan rapat lintas agama dan interfaith meeting, sehingga semakin memperkuat nilai sejarah dan interaksi antarumat beragama.
"Selama ini, terowongan belum dibuka untuk umum karena belum diresmikan. Insya Allah, pasca peresmian nanti, semua masyarakat dapat mengakses terowongan tersebut," tuturnya.
Sebagai Menteri Agama, Nasaruddin berharap fasilitas ini dapat semakin mempermudah umat Islam dan Kristen dalam memenuhi kebutuhan ibadah maupun kegiatan lainnya, serta mempererat hubungan antaragama di Indonesia.(*)
Editor: 91224 R-ID Elok