Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep meminta kepada semua jajaran PSI untuk tetap memberikan pandangan yang kritis untuk pasangan calon nomor urut satu, Ridwan Kamil-Suswono di Pilgub Jakarta 2024.
"Tetap kritis, enggak apa-apa. Saya kira Pak Ridwan Kamil senang kalau kita kritisi setiap hari," ujar Kaesang kepada wartawan di Jakarta Utara, Minggu 29 September 2024.
Kaesang menyebut bahwa sikap kritis itu harus tetap dilakukan oleh anggota DPRD PSI Jakarta. Termasuk bagi calon legislatif (caleg) yang tak terpilih.
"Siap semua ya? Ya Pak, yang enggak terpilih juga boleh. Tetap semangat," ucap Kaesang.
Bahkan, putra sulung Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) itu, juga mengajak seluruh kader PSI untuk bantu memenangkan pasangan RIDO. Pasalnya, dia meyakini bahwa RIDO akan membawa gaya politik yang berbeda di Jakarta.
"Politik yang happy, politik yang santun dan santuy, yang penting kita enggak perlu menjelekan pasangan yang lain. Kita fokus untuk memenangkan Pak Ridwan Kamil dan Pak Suswono," ucapnya seperti dikutip dari viva
VISI MISI Ridwan Kamil dan Suswono
Visi misi RK dan Suswono paling panjang dibanding ketiga calon. Total ada 65 lembar.
Judul besar dari visi keduanya adalah: Jakarta Kota Global yang Maju, Berdaya Saing, dan Berkelanjutan.
Sementara itu berikut strategi visi dan misinya:
Strategi Visi:
1.Peningkatan daya saing SDM; Pengentasan Kemiskinan dan Ketimpangan;
2. Peningkatan Pendapatan per Kapita;
3. Perwujudan Jakarta sebagai Kota Global yang Berdaya Saing;
4. Penurunan Emisi GRK menuju Net Zero Emission.
5. Mewujudkan Sumber Daya Manusia Jakarta yang Unggul, Produktif, dan Sejahtera:
Misi:
1. Mewujudkan Ekonomi Jakarta yang Inklusif, Berdaya Saing Global, dan Berkelanjutan;
2. Mewujudkan Regulasi dan Tata Kelola Pelayanan Publik Jakarta yang Berkualitas, Harmonis, Adaptif, dan Berintegritas;
3. Mewujudkan Stabilitas Jakarta yang Tangguh dan Berpengaruh di Kancah Global;
4. Mewujudkan Jakarta yang Layak Huni melalui Ketahanan Sosial Budaya dan Ekologis.